PENGEMBANGAN BAHAN AJAR ARITMATIKA SOSIAL DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL UNTUK MEMFASILITASI PENCAPAIAN LITERASI MATEMATIKA

Sa'in Noviana, M Zainudin, Fitri Nurdianingsih

Abstract


Abstrak:

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar aritmatika sosial dengan menggunakan pendekatan kontekstual untuk memfasilitasi pencapaian literasi matematika, khususnya untuk peserta didik kelas VII MTs. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Model pengembangan yang dikembangkan diadopsi dari model pengembangan ADDIE(Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar validasi oleh ahli materi dan ahli media, lembar penilaian oleh pendidik, lembar respon peserta didik, dan postes literasi matematika untuk peserta didik. Hasil validasi menunjukkan bahwa buku pendidik dan buku peserta didik yang dikembangkan berada dalam kategori Baik dan Sangat Baik. Hasil uji coba menunjukkan bahwa buku peserta didik dan buku pendidik masuk pada kategori baik. Hasil uji coba berdasarkan hasil postes literasi matematika peserta didik  mencapai hasil 72,2% serta menunjukkan bahwa buku pendidik dan buku peserta didik berada dalam kategori baik. Oleh karena itu, disimpulkan bahwa bahan ajar aritmatika sosial dengan pendekatan kontekstual yang dikembangkan memiliki kualitas valid, praktis, dan efektif ditinjau dari pencapaian literasi matematika peserta didik.

Kata kunci: Pengembangan bahan ajar; Aritmatika Sosial; Pendekatan Kontekstual; Literasi Matematika.

Abstract: This study aims to produce social arithmetic teaching materials using the brain cortex approach to fasilitate the achievement of mathematical literacy, especially for students of class VII MTs. This research is a development research. The development model that was developed was adopted from the ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation)development model. The research instruments used were validation sheets by material experts, assessment sheets by educators, student response sheets, and mathematical literacy posttests for students. The result of the validation show that the teacher’s books and the student’s books that were developed are in the Good and Very Good categories. The result of the trial based on the results of the post-test of students mathematical literacy reached 72,2% and showed that the teacher’s  books and the students books were in a good category. Therefore, it is cocluded that the social arithmetic teaching material with a contextual approach developed have valid, practical, and effective qualities in terms of the achievement of students mathematical literacy.

 

Keywords: Development of teaching materials; Social Aritmatics; Contextual Approach; Mathematical Literacy.


Full Text:

PDF

References


Friantini, R. N., Winata, R., & Permata, J. I. (2020). PENGEMBANGAN MODUL KONTEKSTUAL ARITMATIKA SOSIAL. 04(02), 562–576.

Pmr, R., Etnomatematika, B., Aritmetika, M., & Rahmata, A. (2021). MATHE dunesa. 10(1).

Prisiska, R. N., & Yusuf, M. (2017). PENGEMBANGAN LKS BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING. 10(2), 82–94.

Safitri, A., Rachmani, N., & Nino, D. (2021). Kajian Teori : Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Kontekstual Materi Aritmetika Sosial untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis pada Pembelajaran Preprospec Berbantuan TIK. 4, 59–66.

Sains, F., Teknologi, D. A. N., Islam, U., & Walisongo, N. (2017). PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS KONTEKSTUAL PADA MATERI SPLDV UNTUK SISWA KELAS VIII SMP / MTs TAHUN PELAJARAN 2016 / 2017.




DOI: http://dx.doi.org/10.30734/j'thoms.v4i1.2611

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal of Technology, Mathematics and Social Science (J'THOMS)

Published by IKIP PGRI Bojonegoro

 Journal of Technology, Mathematics and Social Science (J'THOMS) by https://ejurnal.ikippgribojonegoro.ac.id/index.php/JTHOMS is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 

View My Stats